Thursday, November 19, 2015

Indramayu Butuh Pembuangan Sampah Terpadu


Kamis, 19 November 2015
SATIM TERUS
MAJU TERUS EKSPEDISI HUMANIORA
TPA PECUK DIBETON – Kondisi jalan sekitar Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPA) Pecuk  dibeton, meski terlihat dalam gambar belum rampung, Selasa (17/11/2015) sore..(Foto-foto : Satim)***
Indramayu Butuh
Pembuangan Sampah Terpadu
Indramayu, SATIM TERUS ONLINE - SEIRING perkembangan jumlah penduduk dan jenis sampah yang dihasilkan warga Kabupaten Indramayu, Provinsi Jawa Barat, jenis sampah pun tampaknya lebih didominasi plastik, sehingga dikabarkan membutuhkan pembuangan sampah terpadu. Konon, jika berhasil akan menjadikan sampah sebagai bagian yang mengandung nilai ekonomi dan energi.
            Prosesing sampah pun berlangsung secara terpadu dan  berkesinambungan di sekitar area Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPA). Namun, demikian Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Indramayu, Trisna E. Hendarin mengaku, tidak mudah untuk terciptanya TPA Sampah Terpadu.
            Konon, karena akan membutuhkan biaya tak sedikit dan tenaga teknis yang memadai. “Mengingat kondisi dananya masih terbilang minim, maka kami melakukan beberapa tahapan pembangunan di sekitar TPA,” kata Trisna, kemarin.
            Salah satunya TPA Pecuk yang saat ini tengah dipersiapkan untuk dijadikan penampungan sampah terpadu. Oleh karena itu, kata Trisna, setiap tahun dilakukan pembenahan.
            Pantuan Satim Terus Online, hingga menjelang tutup tahun 2015, masih ada beberapa pekerjaan yang berlangsung di TPA Pecuk Desa Sindang, Kecamatan Sindang, Indramayu. Salah satunya, pembuatan got dan jalan beton.
            Hingga Selasa (17/11/2015) sore, pengecoran jalan di sekitar TPA Pecuk belum rampung. Hanya pembuatan saluran atau got yang terlihat selesai. Sayangnya, pelaksana dan penanggung jawab proyek itu, kabarnya jarang di lokasi pekerjaan.
            “Bos jarang ke proyek TPA Pecuk. Sewaktu-waktu memang ada di sini,” ujar salah seorang kuli bangunan itu, tanpa mau ditulis indentitasnya.
            Catatan Satim Terus Online, proyek betonisasi dan pembuatan saluran TPA Pecuk dibiayai pihak Provinsi Jawa Barat. Nilai proyeknya sekitar Rp 1,9 Miliar, dan dikerjakan CV. Putra Dinamis.(Satim)***  

No comments:

Post a Comment